Nasi Sego Pecel Ayam Goreng Madiun
Pecel Madiun merupakan salah satu makanan khas Jawa Timur yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Karena itu Dapur Patriot menghadirkan paket nasi kotak murah Sego Pecel Ayam Goreng Madiun yang dibanderol seharga Rp 28.000. Dalam paket nasi kotak ini, Dapur Patriot mengkombinasikan sayur segar dengan tambahan bumbu pecel Madiun dengan cita rasa gurih pedas manis dan ayam goreng lengkuas khas Sumatera Barat di dalam nasi kotak ini.
Perpaduan masakan dua daerah tersebut tentu saja menghadirkan rasa lezat yang autentik dan nagih. Selain ayam goreng lengkuas dan bumbu pecel kacang Madiun, nasi kotakan sederhana yang ada di daftar paket nasi kotak murah Dapur Patriot satu ini juga dilengkapi dengan nasi putih hangat yang pulen dan juga peyek kacang yang menyempurnakan kelezatan dari menu nasi kotak ini.